Sambut Perhelatan IndonesiaGP Ratusan Calon Marshal Mulai di Latih

Lombok Tengah, Talikanews.com – Menjelang perhelatan MotoGP di sirkuit Mandalika Lombok, ratusan pemuda pemudi asal Lombok Tengah dan NTB umumnya diberikan pendidikan Marshal.

Sekitar 450 orang peserta pendidikan Marshal akan di bekali ilmu pengetahuan tentang tugas dan fungsi saat berada di lapangan.

“Hari ini kita berikan pelatihan dasar tentang tugas dan fungsi Marshal. Pelatihan berikutnya akan ada lanjutan lagi setelah Sirkuit Mandalika jadi,” ungkap Head Operation Sporting Mandalika International Street Circuit, Dyan Dilato, Selasa 6 April 2021.

Menurut Dyan, petugas Marshal yang dilatih saat ini sebanyak 450 orang dengan sistim gelombang bertujuan agar tidak terjadi kerumunan, karena jarak antara satu peserta dengan yang lainnya harus mengikuti standar ProKes Covid-19.

Ditegaskan, sirkuit Mandalika nantinya akan membutuhkan tenaga kerja disemua bidang sebanyak 340 orang namun yang daftar 500 sehingga akan ada yang gugur.

“Kita punya sekitar 17 pos dan satu pos itu 10 orang Marshal” ungkapnya.

Seorang Marshal dituntut disiplin dan kerja keras karena sebelum pertandingan Marshal harus standby di pos masing-masing dan akan di chek oleh petugas terhadap kesiapannya.

“Mereka harus berdiri dipinggir lintasan sebelum track dimulai dan nanti ada petugas yang akan chek kesiapan mereka baru kemudian ditempatkan di pos masing-masing,” ungkapnya.

Para petugas Marshal lanjutnya, sebagian besar adalah pekerja sukarela yang bertanggung jawab atas keselamatan para pesaing balap motor. Mereka nantinya akan ditempatkan di berbagai titik bahaya di sekitar trek balap untuk membantu mereka jika terjadi tabrakan, kecelakaan, atau masalah trek.

Marshal juga dikenal sebagai pekerja lapangan, pekerja sudut, crew sudut, marsekal belok, marsekal sudut, pekerja keselamatan lintasan atau (dalam rely ) marsekal.

“Sebagai Marshal itu harus memahami tugas dan fungsinya terutama memahami penggunaan bendera,” ujarnya

Ia menjelaskan, untuk menjadi marshal terutama sekali harus smart dan lincah karena seorang marshal terutama flag marshal bisa memeggang sampai 8 bendera dengan warna yang berbeda

“Sebagai marshal harus fokus, jadi harus terus memperhatikan jalannya race terutama di dalam areanya” ungkap Dyan.

Ia juga memaparkan arti dari warna-warna bendera yang di pegang oleh flag marshall/ petugas bendera mempunyai arti sendiri sendiri yakni bendera Merah. Artinya, Balapan dihentikan semua pembalap kembali ke Grid atau Pit. Bendera Kuning artinya Hati-hati ada kejadian didepan pembalap tidak boleh menyalip, misalnya terjadi insiden tabrakan, dan lainnya.

Bendera Kuning strip Merah dikibarkan apabila Didalam lintasan ada benda, misalnya pecahan dari bagian bodykit mobil, ada oli dlintasan dan lain sebagainya. Bendera hijau menandakan Lintasan aman, boleh menyalip. Bendera Putih artinya selain kendaraan pembalap ada kendaraan lain didalam sirkuit, misalnya ada mobil derek, ambulance.

Bendera Hitam yaitu bendera dikibarkan selalu diikuti papan no star peserta karena adanya hukuman atau diskualifikasi, peserta tersebut harus keluar dari lintasan. Bendera Biru dikibarkan untuk memberitahukan kepada pembalap bahwa di belakangnya ada mobil yang akan over lap.

Sedangkan Bendera Hitan Bulatan Oranye berfungsi untuk memberikan perintah agar semua pembalap segera masuk ke pit dan selalu diikuti oleh papan no start.

Bukan hanya itu saja selain flag marshall ada beberapa petugas marshall yang bertugas di dalam lintasan sirkuit seperti halnya Course Marshall yang mana mereka bertugas menjaga lintasan agar selalu dalam keadaan layak untuk lomba dan membantu apabila ada kendaraan
peserta yang mengalami gangguan.

Sedangkan petugas Paddock Marshall akan di butuhkan apabila diperlukan membantu peserta baik itu informasi dari pimpinan lomba atau hal-hal lain selama peserta berada di paddock area.

Petugas Pit Marshall membantu dan menjaga area Pit agar senantiasa dapat digunakan oleh peserta sehingga peserta yang akan ke grid posisi tidak mengalami hambatan dan petugas Lap Scorres memberitahukan jumlah lap yang sudah dilalui kepada peserta dan terakhit petugas Starter Finisher adalah bertugas yang melakukan tanda start dan finish kepada peserta.

“Ia itulah makna makna dan fungsi dari bendera tersebut jadi penting di ketahui bagi para Marshal,” tutupnya. (TN-03)

Related Articles

Back to top button