Lagi, Lombok Diguncang Gempa 4,7 SR

Mataram, Talikanews.com – Pulau Lombok kembali diguncang Gempabumi susulan berkekuatan 4,7 magnitudo berpusat di Lombok Timur, terjadi pukul 17.04 Wita, Rabu (15/08).

Kepala BMKG Stasiun Geofisika Mataram, Agus Riyanto menjelaskan pusat atau epicenter gempa berada pada Timur Laut Lombok Timur dengan kedalaman 10km. Berpusat pada 8.23 Lintang Selatan dan 116,60 Bujur Timur.

Gempa tersebut merupakan rangkaian gempa susulan dari gempa utama 7,0 SR pada Minggu (05/08) lalu.

“Tidak berpotensi tsunami, masyarakat di imbau jangan panik dan resah,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, BMKG tidak bisa mempredeksi kapan terjadi gempa dan berapa kekuatan. Karena, sampai saat ini belum ada satu alat pun yang mampu mendeteksi terjadinya gempa karena, gempa merupakan bencana alam yang diatur Oleh Sang Pencipta Alam Semesta ini.

“Sampai pukul pukul 08.00 Wita, update gempabumi Lombok M 7.0, dari 5 Agustus 2018 sampai tanggal 15 Agustus 2018 tercatat sebanyak 658 gempa susulan. Namun, tidak berpotensi tsunami,” kata Agus.

Dia kembali mengimbau kepada masyarakat supaya tidak percaya dengan isu hoax akan terjadi gempa susulan melebihi kekuatan gempa utama. Apalagi mencapi 8,7 SR, yang jelas, Gemla susulan tidak akan melebihkan kekuatan gempa utama, justru akan semakin lemah. (TN-04)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button