Pemkab Mulai Persiapan Sambut Hardiknas

Lombok Tengah, Talikanews – Menjelang pelaksanaan Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) ke-110yang jatuh pada 02 Mei mendatang, Pemkab Loteng mulai melakukan persiapan. Salah satunya mematangkan persiapan dengan menggelar rapat dengan sejumlah stake holder untuk membentuk panitia pelaksana.

Rencananya, apel Hardiknas tahun ini akan dilaksanakan di Lapangan Aik Bukak Kecamatan Batukliang Utara (BKU) dengan kapasitas lapangan sampai 500 orang.

Selain pembentukan panitia pelaksana, beberapa hal yang dipersiapkan berkaitan dengan personel pelaksanaan Hardiknas.

“Pelaksanaan Hardiknas harus diikuti oleh semua ASN, TNI/Polri, PMI, Pramuka dan organisasi kemasyarakatan pemuda,” ungkap Plt Bupati Lombok Tengah, LALU Pathul Bahri di hadapan peserta rapat yang juga dipantau awak media.

Dia menyampaikan harapan agar kegiatan tahun ini dapat terlaksana dengan baik dan lancer.

“Moment ini mari kita jadikan sebagai kebangkitan dalam peningkatan perilaku dan mindset dalam memberikan pelayanan masyarakat,” kata Pathul melanjutkan.

Selain itu, Pathul menekankan kepada panitia yang telah di tunjuk agar melaksanakan tugas sesuai dengan tanggung jawab yang di berikan.

“Panitia harus kerja ekstra untuk mensukseskan kegiatan ini,” tandasnya. (CR.1-TN)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button