Sengketa Lahan ITDC Dan Mamiq Alex, Samsoel Minta Semua Pihak Jangan Main Hakim Sendiri

Lombok Tengah, Talikanews.com – Persoalan sengketa lahan antara ITDC dan Lalu Abd Khaliq Iskandar, Ketua komisi 2 DPRD Lombok Tengah M. Samsoel Qomar menanggapi bahwa pemerintah harus bersifat adil dan taat hukum, kalau ada warga yang masih berperkara seharusnya lebih bijaksana hingga inkrah yang menjadi sebuah keputusan bersama.

Masyarakat dan pemerintah bersama-sama menginginkan pembangunan KEK berjalan lancar dan sukses, jangan nodai keputusan hukum dengan hal yang tidak baik.

”Pariwisata kita saat ini sedang menjadi buah bibir dan sorotan masyarakat Nasional maupun Internasional jadi, jangan memancing serta memperkeruh suasana sehingga dikhawatirkan nanti hal tersebut akan memancing warga kita untuk melakukan manajemen konflik.” Tegas Samsoel Qomar.

Lebih jauh Samsoel mengatakan, harusnya pihak ITDC lebih kooperatif dalam menyelesaiakan setiap permasalahan sehingga tidak bertindak diluar kewenangannya, apalagi sampai menjadi hakim dengan sepihak merusak sesuatu yang di minta oleh pengadilan. Saya sangat mengenal Mamiq Alex, beliau itu adalah pegiat pariwisata Lombok Tengah, aktif membangun pariwisata melalui hotel miliknya yang merintis pariwisata, melalui Hotel Matahari In miliknya adalah bukti memang mamiq alex ini mendukung pariwisata, apalagi tanah yang di sengketakan tersebut telah 24 tahun lebih dia kuasai yakni sejak tahun 1993 serta memiliki surat yang lengkap dan orang-orangnya masih hidup, kenapa tidak di kronfrontir saja semua pihak, termasuk mantan-mantan kadesnya.

Kalau bicara mendukung pariwisata tidak mungkin Mamiq Alex tidak mendukung, Kuta saja dia hidupkan pariwisatanya, apalagi mau di majukan lagi, pasti dan yakin saya mamiq alex orang yang paling mendukung.

“Saya minta ITDC segera melakukan pertemuan kembali dengan Mamiq Alex untuk menyikapi masalah ini agar tidak berlarut larut dan bisa segera ada titik temu. Tidak ada yang boleh menjadi hakim di luar pengadilan apalagi main hakim sendiri”ketusnya.

Dirinya sebagai Anggota Dewan Lombok Tengah telah melakukan koordinasi dengan Pak Ngurah ITDC, malah pihaknya minta waktu untuk cari tahu terkait perusakan tersebut dan akan segera mencari jalan penyelesaiannya. (TN – 01)

Related Articles

Back to top button